Cara Kerja Thermostat

Apa dan Bagaimana Cara Kerja Thermostat

Sistem pendinginan pada mesin mobil memiliki cukup banyak komponen, dan salah satunya adalah mesin pendingin. Namun, bagaimana sih cara kerja thermostat tersebut? Nah, di artikel ini akan dibahas tentang apa saja yang berkaitan dengan elemen penting ini secara jelas. Satu hal yang perlu diketahui adalah suhu kerja mesin mobil biasanya berada di kisaran 87 hingga 95 derajat celsius. Dimana dalam kondisi seperti ini Anda harus menjaga agar suhu kerjanya tetap stabil selama mesin mobil menyala. Sebaliknya, jika suhu terlalu tinggi maka mesin bisa cepat rusak atau malah mengalami overheat.

Nah, disinilah peran dari thermostat yang mampu memberikan suhu mesin tetap stabil. Adapun elemen ini sendiri berada di mulut saluran air di kepala silinder. Dimana saat mesin dalam keadaan dingin maka elemen penting ini akan menutup saluran menuju radiator yang membuat cairan pendingin akan mengalir ke blok mesin dengan menggunakan saluran bypass. Jika ternyata suhu mesin sudah dalam keadaan stabil atau suhu kerja, maka bagian penting dari mesin pendingin ini akan terbuka dan mengakibatkan air mengalir ke radiator untuk mendinginkan. Meski banyak teknisi yang cenderung melepaskannya agar mesin lebih cepat dingin namun cara ini bisa berdampak buruk. Ya, suhu mesin akan menjadi terlalu dingin dan membuat proses pembakaran menjadi tidak sempurna.

Nah, dari penjelasan diatas maka sangatlah disarankan agar tetap memasang thermostat meski mesin dalam posisi mati. Hal ini penting guna menjaga performa dari proses pembakaran sehingga tidak membutuhkan waktu lama. Hal ini dikarenakan cairan pendingin akan mengalir ke mesin dan tentu saja membutuhkan waktu untuk bisa mencapai suhu maksimal.  Selain itu, tidak sedikit kejadian yang dialami oleh pemilik mobil yang mengalami overheat yang ternyata berasal dari komponen yang satu ini. Jadi, pastikan untuk tidak mengabaikan atau menganggapnya remeh karena memberi dampak yang cukup besar. Salah satunya adalah jumlah bahan bakar yang masuk ke mesin menjadi tidak seimbang dan memberi getaran yang cukup kuat.

AC PK besar LG Previous post Ini Dia AC yang Berkualitas dan Hemat Energi
jual beli saham Next post Langkah Penting Investasi Aset Saham Khusus untuk Para Pemula