Pola Beragam Kamar Lantai Kayu, Apa Kelebihannya?

Kamar lantai kayu sangat cocok untuk anda terapkan. Dari sekian banyak desain yang menarik, anda bisa mengubah bagian lantainya saja. Dengan mengaplikasikan lantai kayu yang menarik dalam berbagai pola.

Namun sebelum menggunakan lantai kayu, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui. Salah satunya adalah kelebihan dari lantai kayu itu sendiri.

Kelebihan Kamar Lantai Kayu, Apa Saja?

Memiliki interior kamar yang menarik akan menambah suasana nyaman. Bayangkan jika ruang kamar terlihat biasa saja dan tidak ada sentuhan desain, maka akan terlihat membosankan dan terkesan suram.

Namun kini anda bisa membuat kamar tampak hidup dan lebih menarik. Tidak harus merenovasi atau merubah secara keseluruhan. Cukup menggunakan lantai kayu yang berkualitas dengan pola pilihan. Berikut ini beberapa kelebihan dari lantai kayu.

Memberikan Efek Visual yang Menarik

Salah satu kelebihan yang sudah pasti adalah memiliki efek visual menarik. Lantai kayu dengan bahan kayu solid akan memberikan kesan lebih estetik dan bagus. Sebab, ada unsur alami yang nantinya bisa anda dapatkan.

Kini ada banyak pola lantai kayu yang bisa anda gunakan. Pola yang anda pilih untuk kamar lantai kayu bisa anda sesuaikan dengan keinginan. Apabila perawatannya baik dan benar, maka akan lebih awet.

Begitupun sebaliknya jika lantai kayu tidak anda rawat dengan baik. Kemungkinan besar lantai kayu hanya akan bertahan beberapa tahun saja.

Memberikan Kesan Hangat pada Ruangan

Kelebihan yang selanjutnya adalah memberikan kesan hangat pada ruangan. Salah satu sifat alami kayu adalah mampu meredam panas pada malam hari.

Kemudian pada malam hari bisa membuat ruangan lebih hangat. Namun lantai kayu juga cenderung menyesuaikan suhu pada ruangan. Sehingga  kamar lantai kayu menjadi lebih nyaman.

Anda tidak perlu merasa khawatir jika nantinya ruangan terasa lebih dingin. Bisa juga terasa lebih dingin jika menggunakan lantai kayu. Justru penggunaan lantai kayu lebih menguntungkan.

Lebih Mudah Dari Segi Perawatan

Salah satu kelebihan yang lainnya adalah lebih mudah dari segi perawatan. Jenis lantai kayu memang menyesuaikan ruangan dan penggunaan.

Jika mendapat perawatan yang baik, maka akan bertahan dalam waktu lama. Cara membersihkannya juga tidak terlalu sulit. Anda bisa menggunakan vacuum cleaner atau sapu yang berbulu halus.

Secara tidak sadar, pasti ada noda yang jatuh dan menempel pada lantai kayu. Hal ini membuat kamar lantai kayu terlihat kotor. Maka anda bisa menggunakan sapu yang berbulu lembut dan tidak perlu menggunakan air.

Beberapa kelebihan tersebut membuat anda tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan lantai kayu. Namun hal yang perlu anda perhatikan adalah lantai kayu memang memerlukan perlakukan khusus.

Pola yang Cocok Untuk Kamar

Selain kelebihan, lantai kayu juga memiliki beragam pola, apa saja? Simak ulasannya berikut ini.

Pola Parket

Pola yang satu ini memiliki motif  mozaik dan geometris sehingga membawa kesan tersendiri. Banyak orang yang menyukai pola yang satu ini. Selain kamar tidur, anda bisa mengaplikasikannya pada ruangan yang lain.

Pola Diagonal

Pola diagonal juga bisa anda aplikasikan pada kamar lantai kayu. Visualnya ini terlihat sangat sederhana, namun menarik. Tampilannya memang sederhana, namun tidak biasa.

Kesan dari pola ini tampak estetik. Kemudian polanya juga lebih memaksimalkan ruangan berukuran minimalis. Apabila kamar anda memiliki ukuran minimalis, maka pola ini bisa anda gunakan.

Pola Acak

Selanjutnya adalah pola acak yang memiliki tampilan menarik. Pola yang satu ini akan memberikan kesan unik pada ruangan. Apabila anda ingin mengusung desain hippie dan bohemian, maka pola ini sangat cocok.

Kamar tidur akan terkesan lebih menarik dan manis. Untuk membuat ruangan lebih menarik, maka anda bisa menggunakan pola acak.

Anda juga bisa menyesuaikannya dengan konsep ruang kamar. Pola acak tidak ada salahnya anda aplikasikan pada kamar lantai kayu.

Pola Lurus

Selanjutnya adalah pola lurus yang sudah lazim dan banyak orang menggunakannya. Pola lurus juga bisa anda terapkan pada kamar agar terlihat lebih nyaman. Kamar juga lebih sederhana dan tidak terlalu sempit.

Pola kamar lantai kayu tersebut bisa anda pasang sesuai dengan pilihan. Hal yang paling penting adalah perawatan karena lantai kayu tidak terlalu tahan terhadap kelembaban.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

redmibook 15 Previous post Mari Mengulas Tentang Spesifikasi Laptop Redmibook 15
Next post Traveling Naik Kereta Api? Pilih Kelasnya Sesuai Jarak Tempuh dan Budget